MENTERI Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti meminta masyarakat untuk berpartisipasi aktif untuk mencegah penyelundupan perikanan dan biota laut dari wilayah perairan Indonesia.
Bentuk partisipasi aktif ini dengan ikut mengawal, mencegah, melaporkan dan memberi informasi mengenai aktivitas penyelundupan yang terjadi di sekitar lingkungannya.
“Kalau kepiting bertelur diburu, anak-anak kepiting ditangkap, begitu juga dengan lobster atau rajungan, nanti habis stok di alam. Nanti beberapa tahun lagi, anak cucu kita tidak bisa lagi menikmati kepiting, lobster, maupun rajungan,” kata Susi. “Karena apa? Karena pengelolaan yang tidak berkelanjutan akibat keserakahan kita sekarang. Untuk itu kita terus sosialisasikan peraturan yang ada. Semoga tidak ada lagi yang melanggar.”
Menurut Susi, pemerintah dalam hal ini KKP bekerja sama dengan berbagai instansi terkait lainnya, akan semakin gencar menindak segala bentuk penyelundupan yang bisa mengancam keberlanjutan sumber daya perikanan kita di alam.
Sebagai salah satu sumber pendapatan nelayan, Menteri Susi menyayangkan masih maraknya penyelundupan kepiting bertelur. Kelestarian dan keberlangsungan hidup kepiting di alam perlu diperhatikan. Pemanfaatanya harus dilakukan secara lestari agar bisa dimanfaatkan anak cucu kita di waktu mendatang.
Komentar tentang post