Darilaut – Siklon tropis Nanmadol diprediksi akan membentuk topan super (Super Typhoon) atau angin topan yang sangat kuat di dekat perairan Jepang.
Topan Nanmadol saat ini sedang bergerak di Samudra Pasifik Barat ke barat-barat laut mengarah ke Kepulauan Ryukyu atau prefektur Okinawa.
Informasi Badan Meteorologi Jepang, Japan Meteorological Agency (JMA) yang dikeluarkan Jumat (16/9) siang, Nanmadol dengan kekuatan angin topan yang sangat kuat bergerak ke barat-barat laut dengan kecepatan 10 km per jam (6 knot) dan tekanan udara pusat 950 hPa (hektopaskal).
Badai dengan kecepatan angin 50 knot atau lebih berada di seluruh area 150 km (80 NM) dan angin kencang dengan kecepatan 30 knot atau lebih di timur 650 km (350 NM) barat 560 km (300 NM).
Prediksi JMA pada Sabtu siang kekuatan Nanmadol meningkat menjadi jenis angin topan yang sangat kuat, pada posisi (derajat) 27.0 N – 132.2 E.
Arah perjalanan sistem ini barat laut dengan kecepatan 20 km per jam (11 knot) dan tekanan udara pusat 940 hPa.
Peringatan angin dahsyat di Seluruh area 230 km (125 NM), menurut JMA.
Kondisi dengan kekuatan angin topan yang sangat kuat diperkirakan akan bertahan hingga Sabtu (18/9). Nanmadol akan bergerak ke utara barat-laut dengan kecepatan 20 km per jam atau 10 knot dan tekanan udara pusat 950 hPa.
Komentar tentang post