Darilaut – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memonitor perkembangan bibit siklon tropis yang terdeteksi tumbuh pada Minggu (30/5) di sekitar Samudera Pasifik Barat daya sebelah Timur-Tenggara Filipina.
Deputi Bidang Meteorologi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Guswanto mengatakan hasil analisis dinamika atmosfer laut menunjukkan bahwa terdapat aktivitas Gelombang Kelvin yang cukup aktif di sekitar Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, dan Papua bagian utara.
Sementara Gelombang Rossby Ekuatorial cukup aktif di sekitar wilayah Jawa dan Samudera Pasifik sebelah timur Filipina.
Perlambatan dan belokan angin terjadi di beberapa wilayah yang cukup berpengaruh pada pembentukan potensi awan hujan dan dapat menimbulkan potensi hujan intensitas Sedang-Lembat di beberapa wilayah.
Menurut Guswanto berdasarkan analisis terhadap perkembangan fenomena atmosfer di atas, dapat diprediksi adanya potensi hujan sedang-lebat dapat terjadi di beberapa wilayah sebagai berikut:
• Pada tanggal 31 Mei – 1 Juni 2021 di Aceh, Sumatra Barat, Jambi, Bengkulu, Sumatra Selatan, Kep.Bangka Belitung, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Tengah, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Maluku, Papua Barat dan Papua.
Komentar tentang post