Gelombang Tinggi, Ekspedisi Pinisi Ubah Rute Baubau ke Wakatobi

Ekspedisi pinisi

Kapal pinisi berlayar dari Baubau menuju Raha, Minggu (30/12) sore. FOTO: TIM EPBN

Baubau- Kapal Pinisi Pusaka Indonesia Minggu (30/12) sore mengubah alur pelayaran dari Baubau menuju Wakatobi. Perubahan rute Ekspedisi Pinisi Bakti Nusa (EPBN) ini karena pertimbangan gelombang tinggi menuju Wakatobi dan Ereka.

“Kapal menuju Raha,” kata Koordinator EPBN Trip I, Adhe Suraatmaja.

Pelayaran untuk trip satu, mulai dari Makassar-Bulukumba-Pulau Kabaena, Bombana-Teluk Lianabanggai, Buton Tengah-Baubau. Sedianya kapal ini akan melanjutkan pelayaran menuju Wakatobi-Ereke, Buton Utara-Kendari.

Koordinator Ekspedisi Pinisi Bakti Nusa Moh Abdi Suhufan mengatakan, berdasarkan evaluasi dan melihat kondisi dan prakiraan cuaca beberapa dua hingga tiga hari ke depan, secara teknis kapal pinisi tidak bisa berlayar ke Wakatobi dan Ereke.

Tim teknis kapal mempersiapkan perubahan rute Baubau-Wakatobi-Ereke. Kapal akan berlayar dari Baubau melewati Selat Buton dengan titik singgah di Raha dan Teluk Kolono.

Ekspedisi Pinisi Bakti Nusa merupakan kerja sama Yayasan Makassar Skalia (YMS) dan Ikatan Sarjana Kelautan Indonesia (ISKINDO) *

Exit mobile version