“Melalui program konselor sebaya dan mentor teman sebaya, mahasiswa diharapkan tidak hanya berprestasi dalam akademik, tetapi juga memiliki kemampuan sosial dan empati yang tinggi dalam mendukung sesama mahasiswa,” kata Amir.
Amir berharap adanya program konselor sebaya dan mentor teman sebaya ini, akan tercipta jaringan dukungan yang kuat antar mahasiswa.
Tidak hanya akan membantu mengurangi tekanan dan stres di kalangan mahasiswa, tetapi juga meningkatkan ikatan sosial dan rasa kebersamaan di lingkungan kampus.