Ayu mengatakan, menjadi peneliti ilmu sosial itu menyenangkan. Generasi muda tidak boleh bosan untuk banyak membaca karena itu akan memberikan netralitas dalam berpikir.
Untuk melihat suatu masalah itu harus netral, tidak ada keberpihakan baik untuk kita pribadi atau untuk kelompok tertentu, lalu penasaran. “Curiosity harus dikembangkan, dan selalu mencoba mencari referensi sebanyak- banyaknya untuk suatu fenomena, lalu jangan lupa aktif berkolaborasi,” katanya.
Ngapel merupakan sebuah program acara pembinaan ilmiah masyarakat. Program yang diselenggarakan secara virtual ini menyasar publik di kalangan remaja dan akademisi.*
Komentar tentang post