Darilaut – Banjir rob yang disebabkan air laut pasang terjadi sejumlah kawasan, antara lain, di Kecamatan Kampung Laut dan Kecamatan Kawunganten, Kabupaten Cilacap, Provinsi Jawa Tengah.
Banjir rob ini merendam lokasi-lokasi yang rendah dari permukaan laut, terutama di bagian selatan Cilacap sejak Senin (25/5) hingga Selasa (26/5).
Salah satu lokasi yang digenangi pasang air laut ini berada di Ujungmanik, Kecamatan Kawunganten. Sejumlah fasilitas umum, rumah dan areal sawah terendam banjir rob.
Menurut salah satu warga Desa Ujungmanik, Suradi, banyak yang terkena banjir rob. Seperti lokasi yang berada di sempadan sungai.
Hal ini diperparah dengan adanya tanggul yang jebol dan air laut masuk ke areal persawahan yang tidak lama lagi akan dipanen. Tanggul yang jebol tersebut sepanjang 4 sampai 5 meter.
Lokasi ini berada di Dusun Banjursari Rt 04 RW 02 Desa Ujungmanik.
“(Banjir rob) sudah 2 hari,” kata Suradi, Selasa (26/5) malam.
Yang terendam banjir rob ini antara lain masjid, fasilitas untuk pendidikan anak usia dini, rumah dan pemukiman lainnya.
Suradi mengatakan, untuk menghalau air laut yang masuk ke pemukiman dan persawahan, sejumlah warga bergotong-royong memperbaiki tanggul yang jebol.
“Dengan alat seadanya warga langsung memperbaiki tanggul yang jebol,” kata Suradi.
Wilayah Cilacap bagian selatan termasuk kawasan yang rendah dan dekat dengan laut, sehingga sering terdampak banjir rob.*
Komentar tentang post