Darilaut –Tahapan pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Gorontalo Utara telah menyelesaikan debat ke-3 untuk pasangan calon bupati dan wakil bupati, pada Jumat (15/11).
Debat ke-3 pasangan calon bupati dan wakil bupati Gorontalo Utara fokus pada pembahasan pembangunan ekonomi inklusif dan eknomi berkelanjutan.
Kegiatan ini menjadi ajang strategis bagi para pasangan calon untuk memaparkan visi-misi mereka dalam membangun ekonomi daerah yang lebih baik.
Debat yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gorontalo Utara di Kwandang tersebut berlangsung kompetitif.
Tiga pasangan calon hadir memanfaatkan kesempatan untuk memikat hati masyarakat dengan gagasan dan program unggulan masing-masing dengan pasangan calon Nomor Urut 1 Roni Imran – Ramdhan Mapailey, nomor urut 2 Thoriq Modanggu – Nurjanah Yusuf, dan nomor urut 3 Ridwan Yasin – Muksin Badar.
Ketiga pasangan calon mendapatkan dukungan penuh dari para pendukung masing-masing yang setia mendampingi setiap paslon sepanjang acara.
Anggota KPU Gorontalo Utara Noval Katili, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam mendukung dan menyukseskan pelaksanaan debat ke-3 ini.
“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada tim panelis dan perumus yang telah menyusun pertanyaan untuk debat kali ini,” ujar Noval.