Melalui kegiatan ini diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya peran gizi dalam mencegah stunting dan pada akhirnya mendukung upaya pemerintah dalam menurunkan angka stunting di Indonesia.
Program Pemberian Makanan Tambahan di Kelurahan Pilolodaa tidak hanya fokus pada jangka pendek saja. Namun diharapkan dapat mendorong perubahan perilaku masyarakat menuju pola makan yang lebih sehat dan seimbang untuk masa depan yang lebih baik. (Novita J. Kiraman)