Jakarta – Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, menyambut kunjungan kapal perang Angkatan Laut Australia, di dermaga JICT Tanjung Priok, Jakarta Utara, Sabtu (18/5). Dua kapal perang Australia, HMAS Canberra dan HMAS Newcastle, dipimpin Kepala Staf Angkatan Laut Australia Vice Admiral Michael Noonan.
Kunjungan HMAS Canberra dan HMAS Newcastle untuk melaksanakan Indo-Pacific Endeavour (IPE) 2019. Kegiatan ini mempererat kemitraan Australia dengan negara-negara regional, salah satunya dengan Indonesia, yakni TNI Angkatan Laut.
Michael Noonan mengatakan, Indonesia dan Australia telah memiliki hubungan baik sejak lama. Kunjungan ini membawa misi perdamaian di kawasan dan melebarkan sayap kerja sama yang lebih luas dengan Angkatan Laut Indonesia.
Menurut Duta Besar Australia untuk Indonesia Gary Quinlan, kunjungan ini menunjukan bahwa hubungan yang kuat dengan Indonesia sangat penting bagi keamanan nasional Australia.
Australia melibatkan lebih dari 1.000 personel dalam pelaksanaan Indo-Pacific Endeavour 2019 (IPE 19) yang terdiri dari Angkatan Laut, Angkatan Darat, dan Angkatan Udara. Pada IPE 19, TNI AL juga mengikutsertakan dua orang perwira pertama untuk ikut dalam pelayaran tersebut pada rute pelayaran dari Vietnam menuju Indonesia.
Komentar tentang post