Darilaut – Salah satu topan (typhoon) terkuat tahun ini, Bolaven, bergerak ke timur laut di Samudra Pasifik, Jumat (13/10).
Bolaven masih mempertahankan kekuatannya sebagai angin topan yang sangat dahsyat.
Hingga Jumat pukul 06.00 waktu setempat, menurut Badan Meteorologi Jepang – Japan Meteorological Agency (JMA), topan Bolaven mengarah ke timur laut dengan kecepatan 30 km per jam (17 knot).
Tekanan udara pusat 900 hPa (hektopaskal), kata JMA.
Kecepatan angin maksimum di sekitar pusat adalah 60 meter per detik (115 knot). Kecepatan angin instan maksimum 85 meter per detik (165 knot).
Area badai dengan kecepatan angin 50 knot atau lebih di seluruh area 200 km (110NM). Sementara area angin kencang dengan kecepatan angin 30 knot atau lebih di timur 560 km (300 NM) dan barat 440 km (240 NM).
Selama enam jam terakhir, kata Pusat Peringatan Siklon Tropis Bersama – Joint Typhoon Warning Center (JTWC), topan super Bolaven terletak 391 km tenggara Iwo To, Jepang, dan telah bergerak ke timur laut dengan kecepatan 20 km per jam (11 knot).
Bolaven, topan Jepang nomor 15, akan terus melaju ke arah timur laut di sisi kutub punggungan subtropis.
Diperkirakan dalam dua hari ke depan, Bolaven akan memulai transisi ekstratropis dan tiga hari akan berubah menjadi kekuatan badai dengan inti dingin rendah.