Darilaut – Topan (typhoon) diperkirakan akan menerjang semenanjung Leizhou yang terletak di bagian barat daya provinsi Guangdong, Cina, pada Sabtu (14/6), hari ini.
Saat ini, Badai Tropis Parah (Severe Tropical Storm) Wutip berada di Teluk Tonkin (Beibu Wan) setelah mendarat di pesisir barat Pulau Hainan, selatan Cina, pada Jumat (13/6) tengah malam.
Siklon Tropis Wutip akan menerjang Semenanjung Leizhou hari ini, kata Observatorium Hong Kong (HKO) Sabtu pagi, kemudian bergerak melintasi sekitar batas Guangdong-Guangxi.
Hujan yang menyertai akan memengaruhi pantai Tiongkok selatan hari ini dan Minggu (15/6) besok. Akan ada hujan badai lebat dan badai petir di wilayah tersebut.
Begitu juga dengan angin kencang disertai gelombang besar.
Setelah mendarat, Wutip akan masuk ke pedalaman dan menjauh dari daerah pesisir, selanjutnya melemah secara bertahap awal minggu depan.
Namun, kata Observatorium, di bawah pengaruh aliran udara selatan dan gangguan udara atas, masih akan ada hujan lebat dan badai petir sesekali di Guangdong.
Angin kencang yang terkait dengan Wutip diperkirakan akan berangsur-angsur bertiup di sekitar Muara Sungai Pearl. Angin akan semakin kencang di wilayah tersebut, dan akan mencapai kekuatan badai di dataran tinggi nanti, menurut Observatorium.