Darilaut – Untuk memperingati dies natalis, Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Gorontalo (UNG) melaksanakan berbagai kegiatan selama sebulan, sejak Minggu 9 Februari hingga Minggu 9 Maret 2025.
Pada penutupan dies natalis dirangkai dengan tausiah oleh Habib Salim Bin Abdurrahman Al-Jufri, diikuti dengan pembacaan doa buka bersama, dan salat magrib berjamaah di masjid Sabilurrasyad.
Kegiatan dies natalis Fakultas Kedokteran ke-6 mengusung tema “6 tahun mengabdi menuju transformasi pendidikan kedokteran yang mandiri dan unggul.”
Ketua panitia dies natalis, Dr. dr. Serly Daud, menjelaskan sejumlah kegiatan yang dilakukan, di antaranya pemeriksaan kesehatan gratis di Pesantren Wahdah Islamiyah dan civitas academica UNG, kunjungan ke Panti Asuhan Anugerah, family gathering, dan buka bersama.
Dekan Fakultas Kedokteran UNG, Dr. dr. Cecy Rahma Karim, menyampaikan terima kasih atas dukungan yang diberikan kepada Fakultas Kedokteran.
”Saya berharap semoga Fakultas Kedokteran semakin baik, rumah sakit pendidikan dapat segera terealisasi, dan dapat dilakukan pengabdian masyarakat di lingkungan UNG dan masyarakat secara umum,” ujarnya.
Rektor UNG, Prof. Dr. Edward Wolok, berharap Fakultas Kedokteran UNG dapat berkembang dengan baik dan dapat menghasilkan lulusan dokter yang profesional dan berdaya saing.