Darilaut – Pusat Meteorologi Nasional memperkirakan siklon tropis Ma-on akan mendarat di Provinsi Guangdong, Cina selatan, pada Kamis (25/8) tengah hari pukul 1 siang ini, waktu setempat.
Badai Tropis Parah (Severe Tropical Storm) Ma-on dengan nama Filipina “Florita” bergerak ke barat, dengan jarak sekitar 190 km selatan Hong Kong, pada Kamis (25/8) dini hari.
Kamis pukul 9 pagi, menurut Observatorium Hong Kong, Badai Tropis Parah Ma-on berpusat sekitar 280 kilometer barat-barat daya Hong Kong (21,1 derajat utara – 111,8 derajat timur). Ma-on diperkirakan akan bergerak ke barat atau barat-barat laut dengan kecepatan sekitar 28 kilometer per jam mengarah ke pantai barat Guangdong.
Administrasi Meteorologi Cina (China Meteorological Administration) memproyeksikan siklon tropis Ma-on mendarat di Guangdong sekitar tengah hari tanggal 25 Agustus.
Proyeksi Meteorologi Cina, Ma-on bergerak ke barat dengan intensitas yang meningkat. Ini akan membuat pendaratan di daerah pesisir dari Zhuhai ke Zhanjiang, Guangdong, pada siang hari tanggal 25 Agustus (dengan skala badai tropis parah atau skala topan).
Diperkirakan dari 24 hingga 26 Agustus, badai skala 7 – 9 akan menyelimuti Laut Cina Selatan bagian tengah-utara, Selat Bashi, tepi laut selatan Selat Taiwan, Teluk Beibu, dan wilayah pesisir Guandong, Guangxi, dan Pulau Hainan.
Komentar tentang post