Darilaut – Siklon tropis terbentuk di dekat Vanuatu, Samudra Pasifik selatan, Senin (27/2). Sistem ini membawa gelombang laut dengan tinggi maksimum 4 meter atau 13 feet.
Judi, siklon tropis kategori 1 diperkirakan akan meningkat menjadi kategori 2 dan 3, pada Selasa (28/2) dan Rabu (1/3).
Menurut Pusat Peringatan Siklon Tropis Bersama, Joint Typhoon Warning Center (JTWC) Judy terletak 569 km utara-timur laut Port Vila.
Selama enam jam terakhir, sistem ini bergerak ke arah barat dengan kecepatan 24 km per jam (13 knot).
Judy akan bergerak ke barat daya, selanjutnya ke selatan dan tenggara. Lingkungan yang menguntungkan akan memicu intensifikasi yang stabil hingga puncak 150 km per jam (80 knot) dalam dua hari ke depan.
Dalam lima hari, diprediksi akan ada peningkatan pergeseran angin dan suhu permukaan laut yang mendingin. Secara bertahap kondisi ini akan melemahkan siklon, dan akan berkurang menjadi 85 km per jam (45 knot) saat melewati timur laut Selandia Baru.
Sikkon tropis Judi terbentuk dari bibit 94P yang sebelumnya berkembang di dekat Pulau Wallis & Futuna, serta Samoa.
Komentar tentang post