Darilaut – Sedikitnya 15 spesies paus terlihat selama ekspedisi ilmiah baru-baru ini yang dilakukan oleh para peneliti Cina di perairan utara Laut Cina Selatan.
Tim peneliti dari Marine Mammal and Marine Bioacoustics Laboratory of the Institute of Deep-sea Science and Engineering (Laboratorium Mamalia Laut dan Bioakustik Laut Institut Sains dan Teknik Laut Dalam) di bawah Chinese Academy of Sciences (Akademi Ilmu Pengetahuan Cina) melakukan ekspedisi ilmiah tersebut, belum lama ini.
Melansir Xinhua, setelah perjalanan 20 hari yang mencakup lebih dari 3.500 km, mereka kembali ke Sanya di Provinsi Hainan, Cina selatan pada 15 Juli.
Para peneliti menggunakan kombinasi pengamatan visual dan pemantauan akustik pasif, ditambah dengan pengumpulan DNA lingkungan, selama penelitian.
Peneliti mengamati setidaknya 15 spesies paus termasuk 10 spesies paus penyelam laut dalam dan melihat lima spesies lumba-lumba.
Ekspedisi ilmiah terbaru ini memberikan bukti lebih lanjut tentang keanekaragaman hayati paus yang kaya di perairan yang disurvei.
Sebagai spesies unggulan ekosistem laut, paus menunjukkan kondisi lingkungan setempat dan nilai penelitian yang besar untuk perlindungan lingkungan ekologis yang lebih baik di Laut Cina Selatan, kata para peneliti.
Komentar tentang post