Darilaut – Bibit siklon tropis 96S (Tropical Low 18U) berpotensi untuk menjadi siklon tropis di utara Australia Barat, Samudra Hindia.
Saat ini, pada Selasa (11/2), 96S terletak di barat laut Broome atau utara Port Hedland.
Sistem ini memiliki peluang tinggi untuk berkembang menjadi siklon tropis dalam 24 jam ke depan, kata Pusat Peringatan Siklon Tropis Bersama – Joint Typhoon Warning Center (JTWC).
Sebuah pengamatan baru-baru ini dari bandara internasional Port Hedland, selama enam jam terakhir, menunjukkan pergeseran angin dari 190 menjadi 150.
Kemudian, penurunan tekanan dari 1002 hpa (hektopaskal) menjadi 999 hpa selama 6 jam terakhir, meskipun tekanan telah meningkat menjadi 1003 hpa.
Menurut JTWC, kondisi lingkungan menguntungkan untuk pengembangan lebih lanjut, dengan geser angin rendah 20-30 km per jam (10-15 knot), aliran keluar tingkat atas khatulistiwa yang kuat.
Suhu permukaan laut yang hangat 29-30°C, kata JTWC.
Biro Meteorologi (BOM) Australia mengatakan Tropical Low 18U bergerak ke selatan dan diperkirakan akan berdampak pada Pilbara timur atau pantai Kimberley barat akhir pekan ini.
Sistem ini dengan intensitas angin berkelanjutan di dekat pusat 45 kilometer per jam dengan hembusan angin hingga 85 kilometer per jam.