SEEKOR dugong (Dugong dugon) ditemukan terdampar di Pulau Kri, Raja Ampat, Papua Barat Selasa (26/3).
Juvenil dugong (duyung) ini dengan panjang 50 centimeter ditemukan Papua Diving.
Diperkirakan juvenil dugong ini baru saja dilahirkan dan terpisah dari induknya.
Tim Loka Pengelolaan Sumber Daya Pesisir dan Laut (PSPL) Sorong dan Balai Kawasan Konservasi Perairan Nasional (BKKPN) Kupang, Direktorat Jenderal Pengelolaan Ruang Laut- Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) telah menangani dugong tersebut.*
Komentar tentang post