Darilaut – Bibit siklon tropis 99W yang berkembang sejak Rabu (22/11) di Laut Natuna Utara telah mendekati pesisir Dungun Malaysia, Minggu (26/11).
Bibit yang bergerak ke barat-barat laut tersebut, diperkirakan dengan kecepatan angin 10-20 km per jam (5-10 knot) dan lebih kuat 45-55 km per jam (25-30 knot).
Analisis Pusat Peringatan Siklon Tropis Bersama – Joint Typhoon Warning Center (JTWC) menunjukkan bahwa 99W berada dalam lingkungan yang tidak menguntungkan untuk pengembangan karena arus keluar yang lemah.
Pergeseran angin rendah hingga sedang (15-20 knot), sementara tekanan permukaan yang tinggi secara klimatologis, diimbangi oleh suhu permukaan laut yang hangat (28-29°C).
Tekanan minimum permukaan laut mendekati 1007 hPa (hektopaskal), kata JTWC.
Dalam 24 jam ke depan, bibit 99W memiliki peluang rendah untuk berkembang menjadi depresi tropis atau badai tropis.