Darilaut – Jurusan Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) membahas “Etika Konten dan Penyiaran di Media Sosial” pada Rabu (22/5).
Kegiatan seminar nasional yang berlangsung aula FIS UNG tersebut merupakan kerja sama antara Jurusan Komunikasi, Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat, dan Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Gorontalo.
Seminar ini bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat, terutama pada praktisi media dan pengguna media sosial akan pentingnya menjaga etika dalam menyebarkan konten di dunia digital.
Dekan FIS Zuchri Abdussamsad, memberikan apresiasi kepada Jurusan Komunikasi karena telah banyak berkontribusi dan memberi manfaat untuk pengembangan fakultas.
“Saya sangat berterima kasih kepada teman-teman (Jurusan) Komunikasi,” kata Zuchri, karena sejauh ini telah banyak mengambil kesempatan untuk Indikator kinerja utama (IKU), “Sehingga kita konsisten bisa mencapai akreditasi unggul.”
Lebih lanjut, kata Zuchri seminar nasional ini dapat dimanfaatkan sebagai sumber ilmu.
“Kaitkan dengan budaya kita, bagaimana cara bertutur kata dengan baik di media sosial,” kata Zuchri.
Dalam seminar ini, Wakil Ketua KPI Pusat, Mohammad Reza, menjelaskan dalam Regulasi KPI, di antaranya Peraturan Pemerintah Nomor 50 Tahun 2005, tentang Penyelenggaraan Lembaga Penyiaran Swasta.