Darilaut – Kapal KMP Tanjung Burang yang kandas di Karang Tubu perairan Tanjung Sau Kepulauan Riau. Semua penumpang berhasil diselamatkan.
Pangkalan PLP Kelas II Tanjung Uban Direktorat Jenderal Perhubungan Laut – Kementerian Perhubungan melakukan evakuasi penumpang kapal KMP Tanjung Burang yang kandas tersebut.
Kepala Pangkalan PLP kelas II Tanjung Uban Capt. Handry Sulfian, mengatakan, saat melaksanakan Patroli Keselamatan Pelayaran di perairan Batam, terjadi musibah kapal KMP Tanjung Burang yang kandas di perairan Tanjung Sau.
Menurut Handry patroli selanjutnya melakukan evakuasi penumpang kapal KMP Tanjung Burang yang kandas pada posisi 01° 04 .252n -104 °09.579e (karang tubu) – Kepulauan Riau.
Capt. Handry memerintahkan Kapal KN. 547 dan RIB Rescue milik Pangkalan PLP Kelas II Tg. Uban segera ke lokasi kejadian untuk mengamankan dan mengevakuasi para penumpang.
“Kapal KMP Tanjung Burang bertolak dari pelabuhan Punggur menuju Pelabuhan Tanjung Uban itu mengangkut jumlah penumpang 38 orang dan 35 kendaraan,” katanya, Kamis (14/4).
Laporan tim KPLP Pangkalan PLP Kelas II Tg. Uban di lokasi kejadian kapal KMP Tanjung Burang yang kandas tersebut semua penumpang kapal telah berhasil di evakuasi dengan menggunakan RIB Rescue Pangkalan PLP Kelas II Tg. Uban, 2 unit kapal pancung, dan kapal SB Bayu Indah 3.
Komentar tentang post