Darilaut – Banjir melanda sejumlah wilayah di Pulau Kalimantan seperti di Kabupaten Melawi Kalimantan Barat, Tabalong Kalimantan Selatan dan Kabupaten Paser Kalimantan Timur. Sementara di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, tanah longsor menewaskan 4 warga.
Hujan deras menjadi salah satu pemicu banjir di wilayah Melawi. Peristiwa yang terjadi pada Senin (4/10) terpantau belum surut hingga Selasa (5/10).
Kondisi banjir yang belum surut patut diwaspadai oleh pemerintah daerah dan warga setempat, khususnya di desa-desa terdampak.
Desa terdampak yang tersebar di dua kecamatan yaitu Desa Tanjung sari di Kecamatan Nanga Pinoh dan dua desa, Desa Sungai Sampuk dan Lihai, di Kecamatan Menukung.
Banjir Senin lalu, mengakibatkan 93 warga mengungsi ke tempat yang aman. BPBD setempat mencatat fasilitas pendidikan 1 unit dan pondok pesantren Nawaitun 1 unit.
Curah hujan lebat juga mengakibatkan terjadinya tanah longsor. Sebanyak 7 KK terdampak peristiwa tersebut, sedangkan terdampak longsor terdiri rumah warga 4 unit dan gereja 1 unit.
Di Kabupaten Paser, curah hujan dengan intensitas tinggi memicu Sungai Kandilo dan Sungai Sakerau meluap dan tidak mampu menahan debit air, sehingga menyebabkan banjir di wilayah Kabupaten Paser, Kalimantan Timur, Senin (4/10).
Komentar tentang post