Darilaut – Sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) menggelar pemungutan suara susulan di Kabupaten Demak, Jawa Tengah, Sabtu (24/2).
Pelaksanan pemilihan umum (pemilu) 2024 di wilayah yang terkena banjir tersebut mendapat dukungan dari tim gabungan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Demak, serta instansi lainnya.
Kepala Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BNPB Bambang Surya Putra, mengatakan, dukungan yang diberikan demi kesuksesan pemungutan suara susulan kali ini merupakan bagian dari pendampingan posko terpadu penanganan darurat banjir di Kabupaten Demak oleh BNPB beserta stakeholder lainnya
Meski hujan mengguyur Demak, warga Desa Wonorejo, Kecamatan Karanganyar mendatangi TPS di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 01 Wonorejo.
Di lokasi ini terdapat enam Tempat Pemungutan Suara (TPS), yakni TPS 13, 14, 15, 16, 17, dan 18 Desa Wonorejo, yang mana pemungutan suara dilaksanakan mulai pukul 08.00 pagi hingga pukul 13.00 WIB.
Sebelumnya, pemilu di lokasi ini ditunda karena banjir di sebagian besar wilayah Kabupaten Demak dan sekitarnya.
“Saya sudah nyoblos, kalau dibilang antusias, iya karena semangat mau memilih pemimpin dan ini tanggung jawab saya sebagai warga,” kata Sriatun yang juga merupakan Koordinator Pengungsian di tempatnya.