Darilaut – Sebanyak 50 siswa sekolah menengah kejuruan (SMK) negeri Gorontalo Utara dengan antusias mengikuti praktik magang di PT Anggrek Gorontalo International Terminal (AGIT).
PT AGIT adalah perusahaan resmi yang ditunjuk untuk proyek Pengelolaan Pelabuhan Anggrek dengan skema pendanaan kreatif non APBN melalui Kerja sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU).
Pelatihan dan praktik magang di PT AGIT berlangsung pada 19 Oktober 2024 hingga 7 Desember 2024. Siswa difokuskan pada keterampilan berbicara dalam bahasa Inggris.
Berlangsung selama delapan minggu, program pelatihan bahasa Inggris yang diinisiasi oleh PT AGIT bekerja sama dengan Gorontalo English Care tersebut telah memberikan manfaat nyata bagi para siswa.
Dengan kemampuan berbahasa asing akan membuka peluang lebih besar untuk berkontribusi dalam pembangunan daerah Gorontalo.
Bagi Chelsy, seorang siswa berprestasi SMKN 1 Gorontalo Utara yang mengambil studi di bidang Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi, pelatihan ini merupakan peluang berharga.
“Di sekolah, kami hanya punya satu guru bahasa Inggris. Sesuai dengan studi saya, saya ingin sekali memperdalam kemampuan saya untuk bisa mengikuti tren perkembangan teknologi yang ada di seluruh dunia tanpa adanya kendala bahasa,” ujarnya.